Rapat Online Strategi Pemilihan Member Single Ke-20 JKT48 Terima kasih atas dukungannya untuk JKT48. Hasil sementara pertama Pemilihan Member Single ke-20 JKT48 telah diumumkan. Proses pemilihan masih terus berlangsung dan akan menjadi semakin panas! Agar fans dapat memberi masukan langsung kepada member untuk Pemilihan Member Single ke-20 JKT48, kami menyediakan fasilitas berkomunikasi melalui media sosial secara live. Kampanye live di media sosial ini akan dibagi menjadi beberapa sesi. Member yang akan berpartisipasi dalam setiap sesi kampanye akan kami umumkan secara berkala melalui Twitter dan Website Official JKT48. Berikut detail jadwalnya: Media: YouTube Live Hari dan Tanggal: mulai dari hari Kamis, 4 Oktober 2018 Waktu: 18:00-18:20 (sesi 1), 18:30-18:50 (sesi 2) Keterangan: kamu bisa berdiskusi dengan memberikan masukan kepada member. List member: 4 Oktober: Acha & Zara 5 Oktober: Aya & Kyla 6 Oktober: Rachel & Natalia *untuk jadwal lebih lanjut akan kami informasikan kembali ke depannya Media: Instagram Live Hari dan tanggal: mulai dari hari Kamis, 4 Oktober 2018 Waktu: setelah show theater Keterangan: di sini member akan mempromosikan dirinya dalam kampanye kali ini. 4 Oktober: Yuvia & Feni 5 Oktober: Anin & Beby 6 Oktober: Shania & Aya *untuk jadwal lebih lanjut akan kami informasikan kembali ke depannya Di sini, kamu boleh bertanya langsung kepada member pada saat live di media sosial, tapi kami mohon maaf kalau tidak semua pertanyaan bisa dijawab. Kami mohon pengertiannya. Mari saling berdiskusi memikirkan strategi yang handal untuk melesatkan nama member-member kesayangan kamu! JKT48 Operation Team #JKT48
(RSS generated with FetchRss)
0 Response to "✓ Rapat Online Strategi Pemilihan Member Single Ke-20 JKT48 Terima kasih atas dukungannya untuk..."
Posting Komentar